20240402_130803.jpg

Pada Selasa, 02 April 2024 merupakan giliran Pengelola Perkara Pengadilan Agama Pematangsiantar, Intan Rahmadani, A.Md.A.B. menjadi pemateri hari keduabelas dalam kegiatan Tausiyah Ramadhan 1445 H. Beliau membawakan materi mengenai kebiasaan buruk yang harus dihindari selama bulan ramadhan.

“Selama bulan ramadhan, umat Muslim akan berpuasa dan melakukan ibadah dengan lebih intensif. Namun, seringkali terjebak dalam kebiasaan buruk yang dapat mengganggu kualitas ibadah. Kebiasaan buruk ini dapat mengurangi pahala selama bulan Ramadhan, bahkan bisa membuat kita kehilangan keberkahan bulan suci ini”, ungkap beliau.

20240402_125847.jpg

Selanjutnya beliau menyampaikan beberapa kebiasaan buruk yang harus dihindari selama bulan Ramadhan sebagai berikut:

1. Makan Berlebihan saat Berbuka Puasa

Makan berlebihan saat berbuka puasa dapat memiliki dampak negatif bagi kesehatan dan kualitas ibadah. Beberapa dampak negatif dari makan berlebihan saat berbuka puasa ialah gangguan pencernaan, menurunkan kualitas ibadah, dan meningkatkan risiko penyakit.

2. Menghindari Ibadah

Menghindari ibadah merupakan kebiasaan buruk yang seringkali terjadi selama bulan Ramadhan. Hal ini terjadi karena banyak faktor seperti rasa lelah, kegiatan yang padat, atau kurangnya motivasi untuk beribadah. Beberapa kerugian jika menghindari ibadah ialah kehilangan pahala, menurunkan kualitas ibadah serta mengabaikan tugas keagamaan.

  3. Tidur Larut Malam

Banyak orang yang terbiasa begadang hingga larut malam karena melakukan berbagai kegiatan seperti tarawih, berkumpul dengan teman atau keluarga, atau menonton acara televisi khusus Ramadhan. Disamping itu terdapat dampak negatif dari tidur larut malam diantaranya: menurunkan kualitas tidur, menurunkan produktivitas dan menurunkan daya tahan tubuh.

“Kita harus bisa membagi dan memprioritaskan waktu tidur agar bisa lebih bertenaga saat menjalankan ibadah selama bulan Ramadhan”, pesannya.

4. Menghabiskan Waktu Terlalu Banyak di Media Sosial

Banyak orang yang tergoda untuk membuka aplikasi media sosial dan memeriksa update terbaru selama waktu luang, terutama setelah berbuka puasa atau sebelum sahur. Namun, kebiasaan buruk ini dapat mempengaruhi kualitas ibadah kita selama bulan Ramadhan. Berikut adalah dampak negatif dari menghabiskan waktu terlalu banyak di media sosial ialah mengganggu konsentrasi, meningkatkan rasa cemas dan membuang-buang waktu.

5. Menghindari Kewajiban Sosial

Banyak orang yang terlalu fokus pada ibadah pribadi dan melupakan kewajiban sosial seperti menjenguk orang sakit, memberikan sedekah, dan membantu orang yang membutuhkan. Padahal, bulan Ramadhan adalah waktu yang tepat untuk memperbanyak amal kebaikan dan membantu sesama. Beberapa dampak negatif dari menghindari kewajiban sosial selama bulan Ramadhan: mengurangi rasa empati, dan membuang kesempatan beramal.

“Sebaiknya kita menghindari lima kebiasaan buruk yang saya ucapkan tadi. Hal-hal tersebut dapat mengganggu konsentrasi kita dalam beribadah dan mengurangi manfaat yang dapat kita peroleh selama bulan Ramadhan. Jadi lebih baik kita fokus pada ibadah dan kegiatan yang bermanfaat selama bulan Ramadhan, seperti membaca Al-Qur'an, berdoa, berinfak, dan membantu orang lain”, tutupnya.

Tim IT PA Pematangsiantar

  • muliadin.png
  • pelantikan_ketua_baru.png
  • ucapan_pelantikan_bu_asri.png
  • rizfan_hakim_stabat.png
  • Ucapan_Kak_Renny.png
  • Ucapan_Pak_Idrus.png