WhatsApp Image 2022 09 06 at 115554

Setelah menghadiri Pelantikan dan pengambilan sumpah Jabatan 2 (dua) orang Hakim Tinggi dan 3 orang Ketua Pengadilan Agama, Ketua Pengadilan Agama Pematang Siantar Sri Hartati, S.H.I., M.H.. menghadiri Rapat Koordinasi Pengadilan Tinggi Agama Medan dan Pengadilan Agama Se-Sumatera Utara pada Selasa, 06 September 2022.

Rapat Koordinasi yang diikuti oleh seluruh Ketua Pengadilan Agama Se-Sumatera Utara ini membahas tentang peningkatan prestasi terutama penilaian kinerja Triwulan sebab pada era sekarang ini semua satuan kerja dituntut untuk menorehkan prestasi dari berbagai bidang. 

WhatsApp Image 2022 09 06 at 115556

Ketua Pengadilan Tinggi Agama Medan Dr. H. Abd. Hamid Pulungan, S.H., M.H., menyampaikan bahwa PTA Medan merekap prestasi-prestasi yang telah diperoleh PA. dan akan memberikan piagam penghargaan sebagai wujud dan bukti dorongan dan motivasi agar lebih baik lagi pada masa yang akan datang. Selain itu pemberian piagam ini sebagai pemacu bagi satuan kerja lain agar bekerja dengan sungguh-sungguh supaya menorehkan prestasi.

“Hari ini PTA Medan akan memberikan piagam penghargaan kepada PA yang berhasil dalam menorehkan prestasi. Piagam penghargaan tersebut diserahkan langsung pada saat Rakor dan diterima oleh Ketua PA yang bersangkutan”, ucap Ketua PTA Medan.Piagam penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Ketua PTA Medan Dr. H. Abd. Hamid Pulungan, S.H., M.H., yang didampingi Sekretaris Khairuddin. 

foto piagam

Ketua Pengadilan Agama Pematang Siantar Sri Hartati, S.H.I., M.H.. mengatakan senang dan gembira atas piagam penghargaan yang berhasil diterima PA Pematang Siantar dan termotivasi untuk meraih prestasi yang lebih hebat lagi. “Saya merasa senang menerima piagam penghargaan ini dan berupaya mendapat piagam penghargaan lagi dari berbagai kategori,” ungkapnya dengan senyum.

 

Tim IT PA Pematang Siantar

pelantikan ptaaaa

Ketua Pengadilan Agama Pematang Siantar Sri Hartati, S.H.I., M.H.. menghadiri Pelantikan dan pengambilan sumpah Jabatan 2 (dua) orang Hakim Tinggi (Drs. H. Ahmad Musa Hasibuan, M.H. dan Drs. H. Muhammad Taufik, S.H., M.H.) dan 3 orang Ketua Pengadilan Agama yaitu Ketua Pengadilan Agama Medan, Ketua Pengadilan Agama Lubuk Pakam, dan Ketua Pengadilan Agama Binjai.

Pelantikan dan pengambilan sumpah ini dilaksanakan di Aula Lantai III Pengadilan Tinggi Agama Medan, pada hari Selasa tanggal 6 September 2022 pukul 09.30 WIB. 

ketua di pelantikan

Dalam sambutannya, Ketua Pengadilan Tinggi Agama Medan Dr. H. Abd. Hamid Pulungan, S.H., M.H., mengucapkan bahwa hakikat suatu jabatan sesungguhnya bukan semata-mata kekuasaan, melainkan amanah dan tanggung jawab. Semakin besar jabatan yang diemban, maka semakin besar pula tanggung jawabnya. “Jabatan ini bukan hanya dipertanggungjawabkan di dunia, tapi juga di hadapan Allah SWT”, ungkapnya, 

 Kepemimpinan dinilai dari sejauh mana seorang pemimpin mampu menjadi figur panutan, baik dalam tingkah laku, tutur kata, sikap maupun perbuatan. “Seorang pemimpin merupakan role model dalam satuan kerja. Saya berharap kepada yang baru saja dilantik agar menjadi seorang pemimpin yang amanah dan penuh tanggung jawab”, ujar Ketua Pengadilan Tinggi Agama Medan. Acara ini pun ditutup dengan pembacaan do’a dan foto bersama.

 

Tim IT PA Pematang Siantar

20220906 110544

Sekretaris Pengadilan Agama Pematang Siantar, Muliadin, S.H., menerima kunjungan dari Bank Syariah Indonesia KCP Pematang Siantar pada Selasa, 06 September 2022. Pertemuan ini berlangsung di Ruang Lobby Bawah PA Pematang Siantar dengan suasana akrab.

Kerjasama PA Pematang Siantar dengan Bank Syariah Indonesia KCP Pematang Siantar selama ini telah berjalan sangat baik. Dalam kunjungan tersebut dibahas terkait permohonan audiensi dan sosialisasi produk dari Bank Syariah Indonesia.

20220906 110629

“Kami berharap semoga kerjasama yang selama ini telah berjalan baik dengan BSI dapat tetap berjalan dengan baik di masa sekarang maupuan yang akan datang. ” ujar Sekretaris PA Pematang Siantar.

 

Tim IT PA Pematang Siantar

20220906 100016

Empat orang Calon Pegawai Negeri Sipil  Pengadilan Agama Pematang Siantar mengikuti Pelatihan Dasar Calon Pegawai Negeri Sipil Mahkamah Agung pada Selasa 09 September 2022. Adapun keempat CPNS tersebut ialah Satria Perdana, S.H., Fadhlan Zamzami Sitio, S.H., Dwi Indah Lestari, A.Md., dan Intan Rahmadani Br. Tambunan, A.Md.A.B.

Satria Perdana, S.H., dan Fadhlan Zamzami Sitio, S.H. ialah CPNS PA Pematang Siantar dengan formasi Analis Perkara Peradilan.  Pemanggilan peserta latsar ini berdasarkan surat pemanggilan yang diterbitkan Badan Litbang Diklat Kumdil Nomor 582/Bld/S/8/2022 tanggal 1 Agustus 2022 tentang Pemanggilan Peserta Latsar CPNS Gol. III dan II Secara Blended Gelombang I Angkatan I s.d IV Kerjasama dengan Balai Diklat Keagamaan Medan Tahun 2022. 

Sedangkan Dwi Indah Lestari, A.Md., dan Intan Rahmadani Br. Tambunan, A.Md.A.B. merupakan CPNS PA Pematang Siantar dengan formasi Pengelo Perkara.Kegiatan latsar ini dilaksanakan berdasarkan Nomor 578/Bld/S/8/2022 tanggal 1 Agustus 2022 tentang Pemanggilan Peserta Latsar CPNS Gol. III dan II Secara Blended Gelombang II Angkatan I s.d V Kerjasama dengan Balai Diklat Keagamaan Medan Tahun 2022.

 Template kegiatan 2 2022

Pada Selasa, 09 September 2022 merupakan hari pertama bagi CPNS Golongan II Gelombang II Angkatan I s.d V Kerjasama dengan Balai Diklat Keagamaan Medan Tahun 2022 mengikuti pelaksanaan pembelajaran online atau distance learning. Di hari pertama ini, Dwi Indah Lestari, A.Md., dan Intan Rahmadani Br. Tambunan, A.Md.A.B. mempelajari materi wawasan kebangsaan dan nilai-nilai bela negara.

Sebelumnya mereka telah mengikuti tahap MOOC (Massive Open Online Course)yaitu tahap pembelajaran mandiri dengan mengakses materi pembelajaran di swajar-asnpintar.lan.go.id. dan kolabjar-asnpintar.lan.go.id. Kegiatan MOOC ini dilaksanakan dari 10 Agustus hingga 29 Agustus bagi Golongan III sedangkan bagi golongan II dilaksanakan mulai 18 Agustus hingga 5 September.

 

Tim IT PA Pematang Siantar

IMG 20220905 WA0056

Sekretaris Pengadilan Agama Pematang Siantar Muliadin, S.H., menghadiri pelantikan pengurus Biro Bantuan Hukum (BBH) Sekolah Tinggi Agama Islam Samora pada Senin 05 September 2022 di Aula Sekolah Tinggi Agama Islam Samora Pematangsiantar. 

Pelantikan ini dimulai pada pukul 14.00 WIB dan dibuka oleh Pembina Yayasan Samora Drs. H. M. Nuh Nasution, M.Pd.. Dalam sambutannya beliau membahas mengenai bantuan hukum secara gratis kepada masyarakat. Selanjutnya, Ketua STAI Samora Imran Simanjuntak MA sangat mengapresiasi dengan hadirnya Biro Bantuan Hukum (BBH) Sekolah Tinggi Agama Islam Samora.

WhatsApp Image 2022 09 05 at 152430

Sekretaris Pengadilan Agama Pematang Siantar juga berkesempatan memberikan sambutan dalam acara pelantikan ini. “Semoga dengan adanya BBH STAI Samora ini menjadi upaya dalam memberikan edukasi dan advokasi kepada masyarakat”, ungkap beliau. Acara ini pun ditutup dengan foto bersama.

 

Tim IT PA Pematang Siantar

  • muliadin.png
  • pelantikan_ketua_baru.png
  • ucapan_pelantikan_bu_asri.png
  • rizfan_hakim_stabat.png
  • Ucapan_Kak_Renny.png
  • Ucapan_Pak_Idrus.png