Hakim, Panitera, Sekretaris dan aparatur PA Pematangsiantar mengikuti kegiatan pembinaan dan pengawasan oleh PTA Medan pada Senin, 25 November 2024. Kegiatan ini yang dimulai pukul 14.00 WIB ini merupakan kelanjutan dari kegiatan pengawasan yang telah dilakukan pada Senin, 18 November 2024.
Pembinaan dan Pengawasan pada hari ini mengadakan ekspose hasil E-Binwasda Triwulan IV wilayah IV. Tim yang melakukan pembinaan ini dikoordinir oleh Drs. H. Ahmad Musa Hasibuan, S.H., M.H., dan beranggotakan Drs. Fakhruddin, Drs. H. Rizal Siregar, S.H., Azhari, S.H., M.H., Dra. Maisarah dan Asistensi Arief Ismudiarto, S.Kom.
Ada empat Satuan Kerja yang mengikuti expose hasil pembinaan dan Pengawasan E-Binwasda pada hari ini yaitu PA Simalungun, PA Kabanjahe, PA Pematangsiantar dan PA Sidikalang. Dari hasil eskpose tersebut ada beberapa temuan yang harus dilengkapi oleh PA Pematangsiantar. Tim pembinaan dan pengawasan berpesan agar segera menindaklanjuti temuan sebelum Kamis, 5 Desember 2024 dan dapat melihat lebih rinci temuan tersebut di aplikasi e-Binwas.
Tim IT PA Pematangsiantar