Ketua Pengadilan Agama Pematangsiantar Sri Hartati, S.H.I., M.H. bersama aparatur Pengadilan Agama Pematangsiantar menghadiri Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan Sri Suryada Br. Sitorus, S.H.I., M.H.. yang sebelumnya menjabat sebagai Wakil Ketua Pengadilan Agama Pematangsiantar kemudian mendapat promosi sebagai Ketua Pengadilan Agama Sidikalang pada Jumat, 1 November 2024. Pelantikan tersebut dimulai pada pukul 09:00 WIB di Aula Lantai III Pengadilan Tinggi Agama Medan.
Selain itu juga dilakukan pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan Dra. Husnah yang sebelumnya merupakan Panitera Muda Gugatan PA Pematangsiantar yang mendapatkan promosi sebagai Panitera Pengganti Pengadilan Tinggi Agama Medan.
Pelantikan dihadiri oleh para Hakim Tinggi, Ketua Pengadilan Agama Se-Sumatera Utara, pejabat struktural dan fungsional serta para undangan lainnya. Kegiatan ini ditutup dengan pemberian ucapan selamat kepada pejabat yang baru dilantik dan diakhiri dengan sesi foto bersama.
Tim IT PA Pematangsiantar